MAKASSARMETRO– Uang Panai’ = Maha(r)l keluar sebagai pemenang dalam kategori Film Daerah Terlaris di ajang Indonesia Box Office Movie Awards (IBOMA). Jakarta, Rabu (29/3/2017).
Film yang diproduksi oleh Makkita Cinema ini menembus angka 523.000 penonton terhitung sejak mulai beredarnya di bioskop pada 25 Agustus 2016. Warga Makassar patut berbangga, sebab film yang laris mampu dibuat oleh sineas asli Makassar.
Film ini memberikan gambaran mengenai upaya seorang lelaki Bugis-Makassar yang diperankan oleh M.Ikram Noer, untuk meminang pujaan hatinya yang diperankan oleh Nur Fadillah, namun terkendala persoalan uang panai’. Berdasarkan tradisi dan budaya Bugis-Makassar, uang panai’ tersebut merupakan syarat yang harus dipenuhi sebagai bentuk penghargaan kepada perempuan sebelum melangsungkan pernikahan yang dikemas dalam komedi khas Makassar .
Karya yang diproduseri oleh Andi Syawal Matuju dan Amril Nuryan ini juga merupakan ajang memperkenalkan budaya Bugis-Makassar. Antusiasme masyarakat Indonesia, khususnya Makassar terhadap film ini pun turut berperan besar dalam pencapaian Uang Panai’=Maha(r)l meraih penghargaan bergengsi tersebut.
Indira Ikuti Rakor Wali Kota dan Wakil Wali Kota Terpilih, Ucapkan Selamat kepada Appi-Aliyah
Senin, 10 Februari 2025 23:09Dihadapan Appi-Aliyah, Danny Pomanto Doakan Kota Makassar Jauh Lebih Baik
Sabtu, 08 Februari 2025 19:00Permudah Tata Kelola Desa Lompu, Mahasiswa KKN UMI Hadirkan Peta Administrasi
Jumat, 07 Februari 2025 22:07Komisi XIII DPR RI Apresiasi Pembinaan Kemandirian Garmen di Lapas Makassar
Kamis, 06 Februari 2025 20:36Ucapkan Selamat untuk Appi-Aliyah, Danny Pomanto: Selamat Datang Pemimpin Baru Makassar
Kamis, 06 Februari 2025 14:38Diskop UKM Makassar Gelar Forum Perangkat Daerah, Wujudkan Koperasi dan UMKM Berbasis Digital
Selasa, 04 Februari 2025 15:26DPPKB Makassar Terus Tingkatkan Lansia Produktif, Kembali Buka Sekolah S1 dan S2
Senin, 03 Februari 2025 17:08