Minim Mainhole, Begini Cara Satgas Drainase DPU Mengatasinya

Rabu, 26 April 2017 12:03 WITA Reporter :
Minim Mainhole, Begini Cara Satgas Drainase DPU Mengatasinya

MAKASSARMETRO– Dalam mengerjakan tekhnis di lapangan Satgas Drainase Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Makassar seringkali menemui kendala, di antaranya kurangnya lubang pantau drainase (mainhole).

Sehingga, Satgas Drainase terpaksa harus menjebol plat pelintas untuk mentaktisi hal tersebut seperti di jln.Kumala, Rabu (26/4/2017). Tujuannya tiada lain, yakni memudahkan proses pengerukan sedimentasi lumpur di drainase.

Humas DPU Makassar, Hamka Darwis menerangkan bahwa kurangnya mainhole kerap kali menjadi kendala dalam operasional tekhnis di lapangan. Namun, demi tanggung jawab sebagai penjebolan plat cor yang menutupi drainase harus dilakukan.

“Kami terpaksa menjebol plat tersebut untuk membuat mainhole. Sehingga, memudahkan Satgas Drainase dalam mengerjakan tanggung jawabnya,” ujar Hamka Darwis.

Berikan Komentar
Komentar Pembaca