MAKASSARMETRO, MAKASSAR – Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Diskop-UKM) Kota Makassar menyemarakkan bulan puasa dengan melaksanakan Ramadhan Fest Next Gen & Techno Enterpreneurship. Kegiatan ini akan berlangsung selama sepuluh hari, mulai 16 hingga 25 Maret 2025 di pelataran Gedung Kesenian Sulsel.
Ada beragam rangkaian kegiatan yang dapat diikuti pengunjung. Mulai dari bazar UMKM (F&B, Fashion, Crafting), workshop, talkshow, coaching clinic, hingga competition.
Kepala Diskop-UKM Kota Makassar, Muhammad Rheza mengatakan, kegiatan ini adalah program rutin tahunan yang dilaksanakan Diskop Makassar. Tahun ini, pihaknya juga berkolaborasi dengan sejumlah kampus serta melibatkan anak-anak muda yang ada di Makassar.
“Secara umum seperti pelaksanaan tahun-tahun sebelumnya. Untuk tahun ini kita libatkan mahasiswa dan anak muda. Ini kita undang untuk memamerkan produk, karya kreatifitas mereka. Ada dari UNM, Poltekpar, Kalla Institute, UIN Alauddin, serta universitas swasta lainnya,” beber Rheza.
Ia melihat, setiap tahun selalu ada perkembangan dan inovasi baru dari para pelaku UMKM. Diskop, kata Rheza hadir untuk terus memberikan dorongan dan pembinaan.
“Ini tantangan buat kita (Diskop) untuk bagaimana mencarikan solusi teman-teman umkm. kita kan makassar kota kuliner, kita akan lebih banyak mengembangkan sektor itu. Kita juga tidak meninggalkan craft atau kerajinan tangan. Apa yang menjadi minat, serta permintaan pasar itu yang akan kita dorong,” sambungnya.
Enterpreneur muda akan didorong untuk mengembangkan isaha dan bisnis mereka dengan bergabung ke inkubator UMKM. “Kita selalu libatkan kampus-kampus dalam berbagai kegiatan. Kita berkolaborasi dengan teman teman pelaku UMKM yang terkoneksi juga dengan anak muda.”
Rheza mengaku ingin menunjukkan bahwa anak muda juga bisa ambil peran dalam meningkatkan perekonomian.
“Kita ingin tunjukkan kalau anak muda bisa menuangkan apresisasinya dengan berjualan. Meskipun terbatas, tapi ini sudah luar biasa. Terima kasih anak muda, dari sekolah, kampus, wirausahawan muda bisa membangkitkan perekonomian kota makassar,” pungkasnya.
Pada kegiatan tersebut, ada 29 booth gratis yang diisi oleh UMKM Lokal dan Wirausaha Muda dalam wilayah Kota Makassar. Mulai dari kuliner, fashion, hingga kerajinan tangan. (*)
Wali Kota Munafri Minta Muhammadiyah Terlibat Aktif dalam Pembahasan Ranperda LGBT
Sabtu, 26 April 2025 19:20Melinda Aksa Pimpin Kegiatan Healthy Pound Fit Fun Bersama Tiga Organisasi Perempuan Makassar
Sabtu, 26 April 2025 12:06Andi Ridwan Wittiri Gelar Kunjungan Kerja dan Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Bontoala Makassar
Jumat, 25 April 2025 22:59Wali Kota Makassar Munafri Terima Penghargaan dari Mendagri di Hari Otda 2025
Jumat, 25 April 2025 15:12Aliyah Ajak Perempuan Teladani Kartini lewat Ketangguhan Mental dan Iman
Kamis, 24 April 2025 21:42Gelar Sosialisasi Perda Pendidikan, Eshin Tekankan Seluruh Anak Wajib Bersekolah
Kamis, 24 April 2025 20:21Lepas 1.165 JCH Asal Makassar, Appi Titip Doakan Kebaikan Kota Daeng
Kamis, 24 April 2025 17:26