Jemput Bola, Disdukcapil Makassar Rekam E-KTP di Sekolah

Jumat, 28 Februari 2020 15:30 WITA Reporter : Makassarmetro
Jemput Bola, Disdukcapil Makassar Rekam E-KTP di Sekolah

MAKASSARMETRO – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Makassar melakukan pelayanan perekaman Kartu Tanda Penduduk elektronik (E-KTP) di SMA/SMK dan Madrasah Aliah.

Kepala Disdukcapil, Aryati Puspasari Abady, mengatakan pelayanan ke sekolah ini dilakukan untuk mempermudah siswa-siswi sekolah menengah mendapatkan E-KTP.

“Karena pada saat jam pelayanan, anak-anak juga sekolah, jadi kami pastikan mereka tidak bisa datang ke kecamatan untuk melakukan perekaman, jadi itu alasannya, untuk memudahkan siswa, karena mereka belajar jadi kami yang datang untuk melakukan perekaman, sekalian dicetakkan KTP-nya,” ujar Aryati, saat dihubungi MakassarMetro, Jumat (28/2/2020).

Saat ini, Disdukcapil Makassar telah mendatangai tiga sekolah untuk melayani siswa-siswi melakukan perekaman E-KTP.

Aryati berharap, seluruh sekolah menengah atas merespon surat edaran dari Sekertaris Daerah Provinsi dan Kementerian Agama, untuk bekerjasama dengan Disdukcapil dan memfasilitasi siswanya mendapatkan E-KTP.

“Jadi kami tetap berkomunikasi dengan pihak sekolah dan Dinas Pendidikan Provinsi supaya ini bisa ditindaklanjuti semua sekolah, jadi siapa yang lebih duluan konfirmasi ke kami maka itu yang duluan kami layani,” tambahnya.

Lebih jauh, Aryati menyampaikan upaya jemput bola yang dilakukan Disdukcapil ini untuk mendata seluruh penduduk yang telah memasuki usia wajib KTP.

Jumlah penduduk yang wajib KTP tetapi belum melakukan perekaman, kata Aryati, jumlahnya cukup besar hampir mencapai 56.000 orang.

“Pekerjaan rumah saya itu kan harus menyelesaikan semua, karena sebenarnya semua warga yang wajib KTP harus semua terekam datanya, nah caranya salah satunya adalah saya ke sekolah,” ucapnya.

Berikan Komentar
Komentar Pembaca