MAKASSARMETRO, JAKARTA – Umat Islam merayakan maulid Nabi Muhammad saw. 12 Rabiul Awal 1444 H hari ini, Sabtu (8/10/2022).
Pada momentum ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memasang gambar bertema maulid Nabi sembari menyampaikan pesan soal kewaspadaan akan pandemi Covid-19 dan krisis.
“Selamat memperingati maulid Nabi Muhammad saw. 1444 Hijriah,” demikian pesan Jokowi dalam gambar yang diunggah melalui akun Twitter-nya, Sabtu (8/10/2022).
Jokowi menyampaikan, Indonesia telah berusaha keluar dari pandemi Covid-19. Selain itu, ada krisis ekonomi yang juga di depan mata.
“Pandemi belum benar-benar berakhir dan aneka krisis mengancam kehidupan umat manusia. Segala ikhtiar kita tempuh untuk bangkit, seraya mengambil hikmah dari setiap kejadian dan memanjatkan doa kepada Allah SWT agar memberikan pertolongan,” tulis Jokowi.
Jokowi sebelumnya telah menyampaikan kemungkinan positif bahwa pandemi Covid-19 akan segera berakhir. Namun di sisi lain, situasi ekonomi dunia tidak dalam kondisi baik-bak saja. Ketidakpastian global masih berada pada level tinggi.
FDK UIN Alauddin Lepas 38 Alumni Siap Kerja, Firdaus: Mereka Mahasiswa Berprestasi
Senin, 20 Maret 2023 14:46Camat Tamalanrea Makassar Kebut Aplikasi Layanan Hingga Zero Stanting
Jumat, 17 Maret 2023 17:18Tatap Juara Liga 1, Suporter PSM Minta Pluim Cs Tampil Tanpa Beban
Kamis, 16 Maret 2023 23:10Laznas Wahdah Inspirasi Zakat Raih Hasil Baik Usai Audit Syariah Kemenag RI
Kamis, 16 Maret 2023 18:23Danny-Fatma Nyatakan Ingin Bangun Kota Resiliensi Sombere and Smart City
Selasa, 14 Maret 2023 15:14Sekolah Animasi 3D Internasional Milik Animator Iron Man Resmi Dibuka di Makassar
Minggu, 12 Maret 2023 21:07Tomas dan Ribuan Warga Panakkukang Siap Dukung Rudianto Lallo di Pilwali 2024
Minggu, 12 Maret 2023 21:04Dispora Makassar Siapkan Rp71 Miliar untuk Renovasi Lapangan Karebosi
Jumat, 10 Maret 2023 15:40