Camat Tamalanrea Terima Kunjungan BPBD Sulsel

Rabu, 08 Maret 2017 20:05 WITA Reporter :
Camat Tamalanrea Terima Kunjungan BPBD Sulsel

MAKASSARMETRO– Camat Tamalanrea Kaharuddin Bakti menerima kunjungan dari staf Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulsel, di Posko Terpadu Respon Cepat (TRC), Rabu (8/3/2017).

Camat Tamalanrea, Kaharuddin mengatakan, kedatangan staf BPBD Sulsel ini untuk membahas kerja sama perbaikan Drainase penyebab Genangan di Jln Perintis.

“Terkait genangan yang kerap terjadi genangan di atas lutut orang dewasa di perintis karena drainase berada di depan Kantor BPBD Sulsel mengalami penyumbatan, untuk Itu kita upayakan agar bisa diatasi,” katanya.

Dia melanjutkan hasil pertemuan ini adalah camat dan lurah akan meminta para pedagang kaki lima (PK5) agar tidak berjualan di lokasi drainase dan BPBD prov sulsel berpartisipasi pekerjaan fisik drainase.

Berikan Komentar
Komentar Pembaca