NTPD 112 Diusulkan Dalam Innovative Goverment Award 2018

Jumat, 16 November 2018 14:47 WITA Reporter :
NTPD 112 Diusulkan Dalam Innovative Goverment Award 2018

MAKASSARMETRO– Nomor Tunggal Panggilan Darurat (NTPD) 112 atau yang dikenal juga dengan Call Center 112 diusulkan Pemerintah Kota Makassar dalam Innovative Government Award (IGA) 2018.

Inovasi Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Makassar ini telah masuk dalam Sistem Aplikasi Indeks Inovasi Daerah Kemendagri bersama dengan 43 inovasi dari Makassar, Sabtu (16/11/2018).

NTPD 112 merupakan layanan kebutuhan masyarakat kemudian diteruskan ke satuan kerja terkait. Jika sakit atau layanan kesehatan diarahkan ke homecare, kebakaran diteruskan ke Dinas Pemadam Kebakaran.

“NTPD menjawab kebutuhan langsung masyarakat dengan SKPD terkait, seperti Homecare, Damkar dan sebagainya. Masyarakat sudah rasakan manfaatnya,” ujar Ismail Hadjiali beberapa waktu lalu.

Dia menambahkan, NTPD 112 yang dikelola langsung oleh pemerintah kota, termasuk Makassar melalui Diskominfo siap melayani masyarakat 24 jam non stop.

“Kita sangat terbantu, bersinergi dengan pelayanan SKPD yang sifatnya darurat 24 jam sehari tanpa jeda,” pungkasnya.

Berikan Komentar
Komentar Pembaca