Disdag Makassar Siap Gandeng Empat Daerah Penyangga Sebagai Pemasok Bahan Pokok

Jumat, 07 Desember 2018 14:48 WITA Reporter :
Disdag Makassar Siap Gandeng Empat Daerah Penyangga Sebagai Pemasok Bahan Pokok

MAKASSARMETRO– Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Makassar, Andi Muh. Yasir menyebut akan melakukan penandatanganan nota kesepahaman dengan beberapa daerah penyangga pemasok bahan pokok di Makassar.

Beberapa daerah yang siap melakukan kerja sama tersebut di antaranya Gowa, Takalar, Pangkep, dan Maros.

“Kita akan berupaya untuk menjaga ketersediaan bahan pokok di beberapa komoditas yang dinilai dapat menyumbang inflasi,” ujarnya, pada Jumat (7/12/2018).

Untuk itu, kata Yasir, pihaknya akan terus melakukan pemantauan harga yang ada di pasar-pasar agar dapat melihat perkembangannya secara rutin.

“Hingga saat ini baik harga maupun ketersediaan bahan pokok kebutuhan masyarakat masih normal,” ucapnya.

Akan tetapi, jika nantinya kenaikan harga mencapai 10 hingga 15 persen, Disperindag kota Makassar akan melakukan intervensi pasar.

“Jika ritel modern yang menaikkan harga sangat tinggi, akan dilakukan pemanggilan bagi manajer yang bertanggung jawab,” pungkas Yasir. (*)

Berikan Komentar
Komentar Pembaca