MAKASSARMETRO – Ismail Hajiali menggantikan Rahmat Mappatoba jadi Plt Kepala Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Makassar. Hal ini terungkap setelah dikeluarkannya surat keputusan (SK) pengangkatan pada Kamis (11/2/2021).
“Alhamdulillah, saya lihat tanggalnya kemarin, baru pagi tadi diterima (SK),” ungkapnya saat dihubungi, Jumat (12/2/2021).
Ismail mengaku, akan bekerja sebaik mungkin di jabatan barunya ini. Apalagi BPKAD termasuk posisi strategis dalam hal pelayanan publik.
“Selaku ASN atau PNS namanya kita harus menerima perintah pimpinan. Terkait tugas, ini penuh tantangan dan strategis di pelayan publik. Bukan hanya internal, tapi eksternal yang bisa mendorong percepatan. Mohon dukungan teman-teman,” tuturnya.
Pj Wali Kota Makassar, Rudy Djamaluddin, mengatakan pencopotan jabatan Rahmat Mappatoba sebagai Plt Kepala BPKAD Makassar telah sesuai dengan surat perintah Wali Kota Makassar.
Rudy menilai, Rahmat Mappatoba mesti fokus di jabatan lamanya sebagai Sekretaris BPKAD. Dia pun mengharapkan kinerja BPKAD lebih baik dari sebelumnya di bawah kepemimpinan Ismail Hajiali.
“Kegiatan-kegiatan yang terlalu berat karena Sekdis juga merangkap Plt, jadi beban kerjanya berat,” jelasnya.
“Oleh karenanya kita memandang, perlu di-back up segera. Makanya saya tugaskan Diskominfo jadi Plt BPKAD karena beliau ini pernah juga menjabat di Bappeda,” tutur Rudy. (*)
Dimulai Awal Maret, Vaksin COVID-19 untuk Lansia Tiba di Sulsel
Rabu, 24 Februari 2021 13:14Gubernur Sulsel Terima Kunjungan Danny-Fatma, Bicara dari Hati ke Hati
Rabu, 24 Februari 2021 10:56Disdik Makassar Harapkan Seluruh Guru Divaksin sebelum Sekolah Tatap Muka
Rabu, 24 Februari 2021 09:23Kapolres Sinjai Juara 1 Pelatihan Public Speaking Divisi Humas Polri
Rabu, 24 Februari 2021 09:09UMI Sepakati Kolaborasi Internasional dengan UCYP Pahang Malaysia
Rabu, 24 Februari 2021 09:03Amankan 3 Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Kapolres Sinjai Tegaskan Tidak Tebang Pilih
Rabu, 24 Februari 2021 08:52Empat Pasar di Makassar Dapat Bantuan CSR BRI Peduli
Rabu, 24 Februari 2021 08:36Kuota 100 Orang, Kantor Damkar Sesak Peserta Pendaftaran Tenaga Kontrak
Rabu, 24 Februari 2021 08:30