MAKASSARMETRO, MAKASSAR – Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Makassar, Muhammad Rheza kunjungi beberapa lorong wisata (Longwis) unggulan, Rabu (05/10/2022). Ia mendampingi Wali Kota, Danny Pomanto.
Longwis yang dikunjungi diantaranya adalah Lorong Wisata Anggrek Kecamatan Makassar, Lorong Wisata Melati Kecamatan Wajo dan Lorong Wisata Leganes Kecamatan Bontoala.
Pada kunjungan ini, Danny mengamati tiap tanaman hidroponik yang berjejer rapi di sepanjang lorong. Longwis unggulan dari tiap Kecamatan tersebut menjadi lorong yang asri sebab produktivitas masyarakat sekitar yang memanfaatkan kebun lorong untuk kebutuhan sehari-hari.
Tak hanya itu, Danny juga berkesempatan memanen tanaman sayur. Seperti sawi, pakcoy dan cabai.
Kekompakan para Camat, bagi Danny merupakan hal yang mutlak dimiliki sebagai upaya untuk melakukan program percepatan yang telah dicanangkan. Dewan lorong juga senantiasa memberikan edukasi ke masyarakat agar dapat memanfaatkan hasil produksi untuk menambah keuangan keluarga.
Terlebih lagi, Lorong Wisata merupakan pintu masuk seluruh strategi program Pemkot Makassar. Itu untuk mencapai ketahanan ekonomi di lorong.
Bahas Pengelolaan Investasi di Makassar, Kepala Bappeda Raih Gelar Doktor di Unhas
Selasa, 11 Februari 2025 14:44Danny Pomanto Harap Appi-Aliyah Pertahankan Prestasi Makassar
Selasa, 11 Februari 2025 14:36Indira Ikuti Rakor Wali Kota dan Wakil Wali Kota Terpilih, Ucapkan Selamat kepada Appi-Aliyah
Senin, 10 Februari 2025 23:09Dihadapan Appi-Aliyah, Danny Pomanto Doakan Kota Makassar Jauh Lebih Baik
Sabtu, 08 Februari 2025 19:00Permudah Tata Kelola Desa Lompu, Mahasiswa KKN UMI Hadirkan Peta Administrasi
Jumat, 07 Februari 2025 22:07Komisi XIII DPR RI Apresiasi Pembinaan Kemandirian Garmen di Lapas Makassar
Kamis, 06 Februari 2025 20:36Ucapkan Selamat untuk Appi-Aliyah, Danny Pomanto: Selamat Datang Pemimpin Baru Makassar
Kamis, 06 Februari 2025 14:38