MAKASSARMETRO, MAKASSAR – Ketua PDI Perjuangan Kota Makassar, Andi Suhada Sappaile turut memberikan komentar terkait nama-nama yang didorong untuk maju dalam pemilihan wali kota (Pilwalkot) Makassar 2024.
Menurut Andi Suhada, nama-nama seperti Rudi Pieter Goni, Risfayanti Muin, Mesakh Raymond Rantepadang, dan dr. Fadli Ananda merupakan kader potensial PDI Perjuangan. Semuanya punya kans untuk bertarung.
“Bagus, kader-kader potensial semua yang dimiliki PDI Perjuangan,” ungkap Andi Suhada saat dihubungi, Kamis (21/03/2024).
“Nama kader yang terpilih jadi AD (anggota dewan) kemarin juga ada dr Udin Malik, Tenri Uji dan bendahara DPC Andi Nabila juga patut di perhitungkan. Mereka ini mewakili milenial yang ada di dpc PDIP Makassar,” lanjutnya.
Selain keempat nama tersebut, adapula nama Andi Suhada yang ikut diusung untuk maju kontestasi Pilwalkot. Baginya, apapun instruksi partai nantinya mesti dijalankan.
“Siap tdk siap harus siap utk partai dan ini berlaku semua untuk kader yang dipersiapkan untuk ikut kontestasi,” tambah Wakil Ketua DPRD Makassar ini.
“Intinya semua kader yang memang mau berjuang untuk partai kita dorong semua,” tandas Andi Suhada.
Sebelumnya, Ketua BP Pemilu PDI Perjuangan Makassar, Raisuljaiz membeberkan nama-nama yang akan diusung untuk maju dalam Pilwalkot 2024. Mereka adalah Andi Suhada, Dokter Fadli Ananda, Rudi Pieter Goni, Risfayanti Muin, dan Mesakh Rantepadang.
Pihaknya pu siap berkoalisi dengan partai-partai yang punya kesamaan visi-misi untuk memajukan kota Makassar jauh lebih baik. (*)
Wali Kota Munafri Dorong Asosiasi Aspal dan Beton Terlibat Benahi Insfrastruktur di Makassar
Minggu, 27 April 2025 21:45Munafri-Aliyah Kompak Serukan KONI Makassar Ciptakan Atlet Berprestasi
Minggu, 27 April 2025 19:25Wali Kota Munafri Minta Muhammadiyah Terlibat Aktif dalam Pembahasan Ranperda LGBT
Sabtu, 26 April 2025 19:20Melinda Aksa Pimpin Kegiatan Healthy Pound Fit Fun Bersama Tiga Organisasi Perempuan Makassar
Sabtu, 26 April 2025 12:06Andi Ridwan Wittiri Gelar Kunjungan Kerja dan Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Bontoala Makassar
Jumat, 25 April 2025 22:59Wali Kota Makassar Munafri Terima Penghargaan dari Mendagri di Hari Otda 2025
Jumat, 25 April 2025 15:12Aliyah Ajak Perempuan Teladani Kartini lewat Ketangguhan Mental dan Iman
Kamis, 24 April 2025 21:42