Pemkot Makassar Raih Penghargaan dari BPKP RI, Tampilkan Booth Terbaik Bareng 4 Inovasi Pengawasan

Rabu, 29 Mei 2024 20:57 WITA Reporter : Makassarmetro
Pemkot Makassar Raih Penghargaan dari BPKP RI, Tampilkan Booth Terbaik Bareng 4 Inovasi Pengawasan

MAKASSARMETRO, MAKASSAR – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar kembali meraih penghargaan dari BPKP RI. Penghargaan ini sebagai booth terbaik dalam ajang Expo Pengawasan Intern 2024.

Penghargaan yang diraih Pemkot Makassar sebagai booth terbaik kategori Pemerintah Daerah. Ini di berikan langsung oleh Sekretaris Utama BPKP, Ernardhi Sudarmanto kepada Inspektur Daerah Kota Makassar A.Asma Zulistia Ekayanti.

“Alhamdulillah Kota Makassar menjadi salah satu dari booth terbaik kategori pemerintah daerah. Hal tersebut merupakan salah satu wujud dari kolaborasi dan sinergi antar SKPD yang sudah menjadi budaya di Pemerintah Kota Makassar,” kata Eka Asma Zulistia di Krakatau Ballroom Taman Mini Indonesia Jakarta, Selasa (28/6/2024).

Eka menjelaskan kolaborasi yang apik dari Dispar Makassar menjadi kesuksesan acara tersebut. Inspektorat mampu menampilkan booth terbaiknya bersama 30 Kementerian, Lembaga hingga BUMN.

“Ini bentuk kolaborasi dan sinergi antar SKPD yang telah membudaya dalam kepemimpinan Bapak Wali Kota, Moh Ramdhan Pomanto. Khususnya dalam hal ini kolaborasi dan sinergi Dinas Pariwisata dengan Inspektorat Daerah dibawah koordinasi Bapak Pj Sekda,” jelasnya.

Sebelumnya, Inspektorat Daerah Kota Makassar tampil pada Expo Pengawasan Intern 2024 di Jakarta. Booth milik Inspektorat Daerah Kota Makassar memamerkan sejumlah inovasi pengawasan. Ada 4 inovasi pengawasan yang di perlihatkan Inspektorat di Krakatau Ballroom Taman Mini Indonesia Jakarta. Mulai Inovasi Pengawasan Appacing 2022, Sipakatau, A’Golo hingga Akkuta’Nang. (*)

Topik berita Terkait:
  1. Inspektorat Makassar
  2. Makassar
Berikan Komentar
Komentar Pembaca