MAKASSARMETRO – Pemerintah Kota Makassar menghentikan untuk sementara proses pembelajaran di seluruh sekolah, baik TK, SD/MI hingga SMP/MTS.
Pj. Walikota Makassar, Iqbal Suhaeb menginstruksikan langsung hal tersebut lewat surat edaran bernomor 440/B3/DKK/III/2020, untuk mencegah penularan virus corona.
“Kalau sekolah mulai besok sampai tanggal 31 (Maret),” ujar Iqbal saat dikonfirmasi, (16/3/2020).
Menindaklanjuti instruksi ini, Plt Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Abdul Rahman Bando menyampaikan akan menyusun teknis pembelajaran agar proses belajar peserta didik dengan guru tetap berjalan.
“Saya sebagai Plt Kadis Pendidikan harus mampu menerjemahkan perintah pimpinan ini ke dalam bentuk teknis, bagaimana bentuk hubungan komunikasi antara guru dengan peserta didik yang dirumahkan, karena tadi perintah itu mengatakan menghentikan sementara proses belajar mengajar di sekolah dan selanjutnya peserta didik belajar di rumah, ini kami mau bicarakan teknisnya,” ujarnya
Abdul Rahman Bando menambahkan bahwa tidak semua peserta didik dapat melakukan proses belajar dari rumah secara daring. Hal inilah yang akan ia bicarakan secara teknis dengan para kepala sekolah
“Bagaimana para guru-guru tetap membangun komunikasi dengan peserta didik yang ada di rumah, tapi persoalannya bagi anak-anak TK, anak-anak SD bagi kelas bawah ini kan pada umumnya belum sampai mereka memiliki e-mail, tetapi ada teknisnya lah, hari ini kami akan bicarakan,” pungkas Rahman Bando.
Tersangka Kasus Uang Palsu Annar Salahuddin Sampetoding Sakit dan Belum Ditahan
Minggu, 29 Desember 2024 00:06Refleksi Akhir Tahun 2024, Danny Pomanto Sampaikan Capaian Makassar Hingga ke Tingkat Dunia
Jumat, 27 Desember 2024 15:14DPMPTSP Makassar Siapkan Konsultasi dan Pengaduan Perizinan Via Online
Minggu, 22 Desember 2024 13:47Plt Camat Ujung Pandang Bersama Jajaran Ikut Family Gathering Pemkot Makassar
Sabtu, 21 Desember 2024 22:38DPMPTSP Makassar Gelar Sosialisasi Penyelenggara UU Pelayanan Perizinan
Sabtu, 21 Desember 2024 08:37Demi Paham Soal Perizinan, DPMPTSP Makassar Rutin Gelar Bimbingan Teknis
Jumat, 20 Desember 2024 22:29Strategi Camat Rappocini Atasi Banjir di Wilayahnya
Jumat, 20 Desember 2024 08:12Satgas Kecamatan Rappocini Kembali Bersihkan Sedimentasi Drainase
Kamis, 19 Desember 2024 23:30