MAKASSARMETRO – Perkantoran menjadi klaster baru penyebaran Covid-19 di Kota Makassar. Hal ini dilihat dari kasus Covid-19 terus menunjukkan tren peningkatan belakangan ini.
Hal tersebut diutarakan oleh Plt Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Makassar, Agus Djaja Said, Kamis (17/10/2020). Menurutnya, kasus yang terkonfirmasi paling banyak disumbang oleh klaster perkantoran.
“Memang peningkatan banyak sekali, klaster perkantoran, rumah, kunjungan, banyak orang keluar Makassar,” tuturnya.
Bahkan dia menjelaskan, pegawai Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar sendiri sudah banyak yang terkonfirmasi positif. Sehingga akan berdampak pada pelayanan masyarakat.
Pihaknya sementara ini mengambil langkah pencegahan, lantaran banyaknya pegawai pemkot yang terkonfirmasi positif. Salah satunya dengan melakukan penyemprotan disinfektan.
Agenda penyemprotan, kata Agus, akan dilakukan secepatnya, untuk menghindari meluasnya penyebaran Covid-19. “(Penyemprotan disinfektan) diagendakan besok (Kamis) atau Jumat,” ucapnya.
Kendati perkantoran adalah klaster baru penyebaran Covid-19, perlu juga diwaspadai mobilitas masyarakat keluar-masuk Makassar memengaruhi peningkatan kasus selama ini. (*)
DPRD WFH, Tidak TerimaTamu, Semua Harus Rapid Antigen
Kamis, 14 Januari 2021 17:38Gubernur Sulsel Sebut Program Vaksinasi Solusi Pandemi COVID-19
Kamis, 14 Januari 2021 13:43Gawat, Ruang Isolasi Pasien COVID-19 Rumah Sakit Dadi Penuh
Kamis, 14 Januari 2021 13:14Jalani Vaksinasi COVID-19, Pj Wali Kota Makassar: Sama Sekali Tidak Berasa
Kamis, 14 Januari 2021 12:56Bersama Forkopimda, Ketua DPRD Makassar Turut Hadir dalam Pencanangan Vaksin COVID-19
Kamis, 14 Januari 2021 12:51Kantor PW Muhammadiyah Sulsel Lockdown
Kamis, 14 Januari 2021 11:50Gubernur Sulsel Ungkap Alasan Dirinya Batal Divaksin
Kamis, 14 Januari 2021 11:44