Ketua DPRD Sulsel Ingatkan Masyarakat Patuh Protokol Kesehatan Jelang Nataru

Selasa, 22 Desember 2020 13:40 WITA Reporter : Makassarmetro
Ketua DPRD Sulsel Ingatkan Masyarakat Patuh Protokol Kesehatan Jelang Nataru Andi Ina Kartikasari.

MAKASSARMETRO – Ketua DPRD Sulsel, Andi Ina Kartikasari, mengimbau kepada seluruh masyarakat agar patuh protokol kesehatan (prokes) jelang momen perayaan natal dan tahun baru 2021.

Perayaan tahun ini dipastikan akan berbeda dari sebelum-sebelumnya. Hal ini karena pandemi corona. Terkait hal ini, Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, sebelumnya telah menyampaikan dengan tegas tidak memberikan izin keramaian atau perusahaan pergantian tahun.

Hal inipun diharapkan didukung oleh seluruh lapisan masyarakat. Sementara bagi yang melakukan ibadah natal diimbau untuk menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.

“Perayaan natal dan menyambut tahun baru 2021 tentunya kita semua ingin merayakan baik bersama keluarga, teman, dan kerabat kerja. Tapi, tetap mematuhi protokol kesehatan, di antaranya hindari keramaian,” kata Andi Ina.

Penerapan protokol kesehatan menjelang akhir tahun akan dikawal oleh pihak kepolisian dan instansi terkait dengan menggelar operasi lilin. Para pelanggar protokol kesehatan akan diberikan sanksi tegas.

Olehnya itu, politisi perempuan dari Partai Golkar inipun memberi semangat kepada aparat keamanan dalam upaya mendisiplinkan masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan.

“Tetap semangat dalam tugas pengamanan kepada seluruh Polda Sulsel, berikan yang terbaik untuk bangsa,” tambah Plt Ketua DPD II Golkar Barru tersebut.

Sebelumnya, dalam apel gelar pasukan kesiapan Operasi Lilin 2020 dilaksanakan di Lapangan Karebosi, Jalan Ahmad Yani, Kota Makassar, Senin (21/12/2020). Operasi akan berlangsung selama 15 hari mulai 21 Desember 2020 hingga 4 Januari 2021. (*)

Topik berita Terkait:
  1. Andi Ina Kartikasari
  2. DPRD Sulsel
Berikan Komentar
Komentar Pembaca