MAKASSARMETRO, MAKASSAR – Dinas Pertanahan Kota Makassar bersama BPN gerak cepat melakukan sertifikat tanah di sejumlah sekolah dan kantor lurah. Distan Makassar menargetkan 40 aset Pemkot Makassar untuk di disertifikatkan.
Dari pantauan di lokasi, Tim dari Dinas Pertanahan bersama BPN Kota Makasar melakukan pengukuran lahan di SD Panyingkokang 1 Jalan Todopuli Makassar. Sudut demi sudut sekolah di ukur untuk memastikan bahwa merupakan aset milik Pemkot Makassar.
“Iya sementara kita bergerak cepat ini. Kita target satu semester ini 40 dilakukan pensertifikatan sejumlah aset milik Pemkot Makassar,” kata Kepala Bidang Pemanfaatan Tanah Dinas Pertanahan (Distan) Makassar, Ismail Abdullah, dalam keterangannya, Rabu (22/5/2024).
Ismail menjelaskan ada 5 sekolah yang akan di lakukan pengsertifikatan tanah hari ini. Ini sesuai dengan komitmen Pemkot Makassar bersama BPN untuk penyelamatan aset Pemerintah.
“Jadi baik hari ini sesuai dengan petunjuk pimpinan untuk menjadi komitmen Dinas pertanian kota Makassar bersama dengan BPN Kota Makassar untuk menuntaskan dalam rangka penyelamatan aset-aset kita,” jelasnya.
Pihaknya memastikan sejumlah aset Pemkot Makassar terus di genjot untuk dilakukan pensertifikatan tanah.
“Adapun yang kita disertifikatkan semester pertama ini meliputi sekolah kemudian kantor lurah kemudian Kantor Camat dan beberapa taman taman kota,” ucapnya.
“Insya Allah nanti di semester kedua akan kita upayakan Puskesmas dan tambahan kantor lurah yang belum sertifikatkan,” paparnya. (*)
Indira Ikuti Rakor Wali Kota dan Wakil Wali Kota Terpilih, Ucapkan Selamat kepada Appi-Aliyah
Senin, 10 Februari 2025 23:09Dihadapan Appi-Aliyah, Danny Pomanto Doakan Kota Makassar Jauh Lebih Baik
Sabtu, 08 Februari 2025 19:00Permudah Tata Kelola Desa Lompu, Mahasiswa KKN UMI Hadirkan Peta Administrasi
Jumat, 07 Februari 2025 22:07Komisi XIII DPR RI Apresiasi Pembinaan Kemandirian Garmen di Lapas Makassar
Kamis, 06 Februari 2025 20:36Ucapkan Selamat untuk Appi-Aliyah, Danny Pomanto: Selamat Datang Pemimpin Baru Makassar
Kamis, 06 Februari 2025 14:38Diskop UKM Makassar Gelar Forum Perangkat Daerah, Wujudkan Koperasi dan UMKM Berbasis Digital
Selasa, 04 Februari 2025 15:26DPPKB Makassar Terus Tingkatkan Lansia Produktif, Kembali Buka Sekolah S1 dan S2
Senin, 03 Februari 2025 17:08