MAKASSARMETRO, MAKASSAR – Dinas Koperasi (Diskop) dan UKM Kota Makassar berupaya agar para pelaku UMKM terus bergeliat. Salah satunya melalui pemberian sertifikasi halal.
Pelatihan serifikasi halal pun diberikan yang dihadiri langsung oleh Kepala Diskop Maksssar, Sri Sulsilawati di Hotel Rinra, Kamis (06/10/2022). Sekaligus memberikan sertifikasi halal kepada para pelaku UMKM.
Kepala Bidang UKM Diskop Makassar, Andi Tenri Beda menyampaikan serifikasi halal menjadi bagian penting dari produk UMKM. Pihaknya ingin menjamin semua produk mereka yang dipasarkan sudah halal.
Kabid UKM Diskop Makassar, Andi Tenri Beda (kiri) bersama Kepala Diskop Maksssar, Sri Sulsilawati saat pelatihan serifikasi halal di Hotel Rinra, Kamis (06/10/2022)/Ist
“Untuk memberikan jaminan halal dan memberikan nilai tambah bagi produk umkm sehingga bisa berdaya saing,” ungkap Andi Tenri Beda.
Sebanyak 50 UMKM ikut dalam pelatihan serifikasi halal ini. Kata Andi Tenri Beda, mereka merupakan binaan untuk masuk dalam program prestisius Pemkot yakni lorong wisata (Longwis).
“Yang mana kita tahu salah program strategis adalah lorong wisata. Kehadiran longwis sebagai salah satu upaya untuk peningkatan ekonomi masyarakat utamanya UMKM,” ujarnya.
Pihaknya, kata Andi Tenri Beda, akan terus mendorong UMKM terus berkembang. Khususnya mereka yang masuk dalam program longwis.
“Salah satunya untuk peningkatan daya saing produk kuliner dari UKM yakni memberikan fasilitas legalitas produk berupa sertifikasi halal. Sebab, ini merupakan salah satu kendala dari pelaku UKM yg ada di longwis,” tandasnya. (*)
Dinas Kebudayaan Makassar Gelar Forum Renstra 2025-2029, Perkuat Peran Budaya dalam Pembangunan
Selasa, 18 Maret 2025 22:56Setelah Sukses Raih Rekor MURI, Makassar Kembali Jadi Tuan Rumah Buka Puasa Raja Salman
Senin, 17 Maret 2025 21:12Ramadhan Fest Diskop Makassar Ajak Generasi Muda Jadi Enterpreneur
Senin, 17 Maret 2025 21:09Dispora Makassar Gandeng Rian Fahardhi Beri Edukasi Bijak Bersosmed ke Anak Muda
Minggu, 16 Maret 2025 18:07Andi Suhada Gelar Reses Dua Titik Sekaligus di Kecamatan Makassar
Minggu, 16 Maret 2025 17:46Wali Kota Makassar Soroti Perusda yang Tak Capai Target, Minta Perbaikan Secepatnya
Sabtu, 15 Maret 2025 04:11Musrenbang RKPD 2026, Pemkot Makassar Prioritaskan Pembangunan Inklusif yang Berdaya Saing
Kamis, 13 Maret 2025 21:58Reses di Rappocini, Masalah Drainase Jadi Prioritas Utama Andi Suhada
Rabu, 12 Maret 2025 21:26