MAKASSARMETRO, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Makassar menggelar acara silaturahmi sekaligus buka puasa bersama seluruh kader di Hotel Grand Asia, Jalan Boulevard Makassar, Rabu (26/3/2025).
Momentum ini juga untuk mempererat solidaritas antar kader serta memperkuat komitmen dalam mengawal program pemerintahan Presiden Prabowo Subianto di Kota Makassar.
Tak hanya dihadiri oleh kader dan pengurus Partai Gerindra, acara ini juga mengundang anak-anak dari Panti Asuhan Nurul Taqwa, Kecamatan Rappocini, sebagai bentuk kepedulian sosial.
Sejumlah anggota DPRD Makassar Fraksi Gerindra, struktur kepengurusan dari tingkat kecamatan hingga kelurahan serta para calon legislatif Gerindra Kota Makassar turut meramaikan kegiatan ini.
Ketua DPC Partai Gerindra Makassar, Eric Horas mengatakan seluruh kader Gerindra siap mengawal program-program Presiden Prabowo hingga ke seluruh pelosok Kota Makassar.
“Sebagai kader, kami memiliki tanggung jawab untuk memastikan program dari Pak Presiden Prabowo dapat dijalankan dengan baik hingga ke seluruh pelosok Kota Makassar. Kami akan terus mengawal dan mendukung kebijakan beliau demi kemajuan masyarakat,” ujar Eric Horas.
Selain sebagai ajang silaturahmi, acara ini juga menjadi sarana pendidikan politik bagi para kader pasca-Pilkada Serentak 2024. Kader Gerindra dibekali pemahaman tentang strategi dalam mengawal kebijakan pemerintah, sehingga dapat lebih efektif dalam menjalankan peran politiknya di tengah masyarakat.
Wakil Ketua DPRD Kota Makassar ini juga menambahkan ke depan, Gerindra Makassar akan semakin memperluas jangkauan kegiatan serupa dan menjadikannya sebagai tradisi tahunan di bulan Ramadan.
“Ke depan struktur Gerindra akan semakin berkembang. Kami akan melibatkan lebih banyak elemen masyarakat agar acara ini semakin meriah. Ini juga menjadi ajang kebersamaan bagi seluruh kader dan pengurus dalam memaknai bulan suci Ramadan, terutama setelah melewati Pilkada Serentak,” pungkas Eric. (*)
Wali Kota Munafri Minta Muhammadiyah Terlibat Aktif dalam Pembahasan Ranperda LGBT
Sabtu, 26 April 2025 19:20Melinda Aksa Pimpin Kegiatan Healthy Pound Fit Fun Bersama Tiga Organisasi Perempuan Makassar
Sabtu, 26 April 2025 12:06Andi Ridwan Wittiri Gelar Kunjungan Kerja dan Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Bontoala Makassar
Jumat, 25 April 2025 22:59Wali Kota Makassar Munafri Terima Penghargaan dari Mendagri di Hari Otda 2025
Jumat, 25 April 2025 15:12Aliyah Ajak Perempuan Teladani Kartini lewat Ketangguhan Mental dan Iman
Kamis, 24 April 2025 21:42Gelar Sosialisasi Perda Pendidikan, Eshin Tekankan Seluruh Anak Wajib Bersekolah
Kamis, 24 April 2025 20:21Lepas 1.165 JCH Asal Makassar, Appi Titip Doakan Kebaikan Kota Daeng
Kamis, 24 April 2025 17:26